Intermezzo..
Sebelum kami menerbitkan postingan foto-foto kegiatan gelar buku di Pos Delima RT 43 RW 11 Kel. Sukamulya (http://tbm-citraraya.blogspot.co.id/2017/10/baca-buku-ceritadikampung.html), kami ceritakan dulu mengenai kegiatan gelar buku ya.
Gelar buku adalah pendekatan yang kami - pegiat literasi di Kab. Tangerang, maupun di seluruh pelosok nusantara - lakukan, mencoba mendekatkan buku kepada masyarakat untuk menumbuhkan minat dan kegemaran membaca.
Adapun secara khusus, TBM Citra Raya menginisiasi kegiatan ini melalui kegiatan yang dinamakan #BukalapakMinggupagi, di mana waktu itu kami menggelar buku di perumahan (depan ruko, sebelah lapak pasar kaget), di mana orang bisa mampir untuk membaca setelah aktivitas olahraga pagi di hari Minggu. Seperti disebutkan dalam postingan sebelumnya, kegiatan #BukalapakMinggupagi di perumahan ini ternyata tidak berjalan mulus karena harus berhadapan dengan petugas-petugas keamanan perumahan. Izin untuk menggelar buku sudah kami ajukan dan sempat disambut baik oleh manajemen perumahan dengan memberi kami kesempatan beraudiensi pada tanggal 18 Oktober. Sayangnya sampai dengan postingan ini ditulis, kami belum juga mendapatkan kabar kembali dari pihak manajemen perumahan, waktu dan tempat di mana kami diizinkan untuk menggelar buku di kawasan perumahan.
Alhasil muncullah kegiatan gelar buku di perkampungan, yang kami beri nama dengan #CeritadiKampung. Seperti apa sih kegiatannya? Yuk kita cek foto-fotonya:
Acara mulai jam 8 pagi. Adik-adik sudah siap menunggu buku-buku jam 7:30
Adik-adik ini pun dengan sigap membantu kami menggelar terpal dan buku-buku bacaan
Anak-anak ini sangat antusias dalam mengikuti acara ini. Setidaknya ada 17 anak Kampung Nalagati (yang tercatat di buku kegiatan kami) yang mengikuti kegiatan ini. Hmm, kalau kita coba hitung dari foto ini, sepertinya sih 17 anak lebih ya. Hehehe..
Kampung Nalagati ini merupakan kampung kedua kami berkegiatan #CeritadiKampung. Dibandingkan dengan kegiatan sebelumnya, kegiatan kali ini sedikit lebih berkembang. Setelah aktivitas membaca buku, anak-anak kami dorong untuk tampil maju ke depan untuk menceritakan buku yang baru saja dibacanya.
Memang sih, anak-anak ini belum benar-benar bisa bercerita lepas teks (mereka masih membaca buku kata demi kata). Namun setidaknya, mereka sudah ada keberanian untuk tampil, dan kami percaya: bisa itu karena biasa. Semakin terbiasa mereka tampil, semakin bisa mereka bercerita lepas
Dan akhirnya, inilah kami anak-anak Kampung Nalagati! #SalamLiterasi
Bagi Bapak/ Ibu/ Saudara/ Saudari di Kec. Cikupa dan Panongan yang ingin dikunjungi oleh Pustaka Bergerak TBM Citra Raya (kegiatan gelar buku #CeritadiKampung), dapat langsung menghubungi Kang Kris di no 0822 9816 7872 (ada WhatsApp). Kegiatan ini gratis, tidak dipungut biaya. Mari ikut mencerdaskan kehidupan anak bangsa, khususnya di Kabupaten Tangerang.
Comments
Post a Comment